Fimela.com, Jakarta Belakangan, nama Dora Natalia santer terdengar. Bagaimana tidak, perempuan yang diketahui merupakan pegawai Biru Perencanaan Mahkamah Agung (MA) itu buat heboh karena kedapatan mengamuk dan mencakar polisi lalu lintas yang tengah bertugas. 'Serangan' tersebut berakhir dengan laporan sang polisi ke Polres Metro Jakarta Timur.
Berdasarkan laporan Liputan6.com, pihak MA sendiri telah mengakui kalau Dora adalah pegawainya. "Iya benar. Yang bersangkutan kerja di MA, tepatnya sebagai pegawai Biro Perencanaan MA," kata Kepala Biro Hukum dan Humas MA Ridwan di Jakarta, Selasa (13/12).
Dora, sambung Ridwan, telah bekerja cukup lama di MA. "Saya sudah kerja di sini 5 tahun. Dan dia sudah ada. Pasti sudah lama," tuturnya. Namun demikian, Ridwan mengaku tak mengenal Dora secara pribadi, lantaran pegawai di MA dikatakan mencapai 31.700 orang. "Yang pasti sudah cek dan dia kerja di bagian sana," tegasnya.
Sementara itu, Kepala Satuan Lalu Lintas wilayah Jakarta Timur AKBP Sutimin membenarkan kejadian tersebut. Berdasarkan keterangan Sutimin, nasib nahas itu menimpa Aiptu Sutisna, anggota lalu lintas Polda Metro yang diperbantukan untuk sterilisasi jalur Transjakarta di Jalan Jatinegara Barat, Kampung Melayu, Jakarta Timur.
Dalam video berdurasi sekitar 52 detik, Dora Natalia terlihat mengamuk dan mencakar Sutisna karena tak terima ditilang. Peristiwa itu pun sempat jadi tontonan para pengendara di Jalan Jatinegara Barat. Kini, menurut keterangan Ridwan, Badan Pengawasan MA akan memeriksa Dora terkait kemungkinan pelanggaran disiplin pegawai.