Jupe terus menjalani serangkaian pengobatan seperti kemoterapi dan mengkonsumsi obat-obatan. Belakangan, ia merasakan rasa sakitnya itu menjalar ke bagian kaki. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Menurut pelantun Belah Duren ini, kanker serviks pada umumnya memang memiliki imbas terhadap rasa sakit yang berlebih di bagian kaki penderitanya, termasuk Jupe sendiri. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Kalau kanker serviks, syaraf nyambung ke kaki itu yang nyebabin sakit. Penyakitnya memang kaki kiri. Nyeri-nyeri asoy gitu," kata Jupe di Balai Sudirman, kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (3/12). (Nurwahyunan/Bintang.com)
Dengan rasa sakit yang menjalar pada bagian kaki, Jupe mengatasinya dengan meninggalkan pemakaian high heels. Ia mengatakan bahwa rasa sakit itu akan semakin memuncak ketika memakai sepatu hak tinggi itu. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Di samping itu, Jupe tetap merasa bersyukur lantaran masih bisa menekuni profesinya tanpa harus mengenakan high heels. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Saya nyanyi, ntar ngehost. Aku udah bilang kalau aku mau host cuma ga bisa pakai heels. Kata mereka gak apa-apa, ya udah. Saya bisa pakai wedges ini dari pagi sampai siang kuat," tutur Jupe. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Demi kesehatan tubuhnya, Julia Perez rela tidak mengenakan high heels mekipun sempat merasa iri ketika melihat para wanita yang berlenggang dengan high heelsnya itu. (Nurwahyunan/Bintang.com)