Dalam kategori Aktris Pendamping Paling Ngetop, Paramitha Rusady bersaing dengan Audi Marissa, Dahlia Christian, Deswita Maharani dan Fanny Ghassani. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Ini surprise sekali. Saya ngerasa nggak mungkin dapat, saya fikir yaudah lah buat yang muda-muda. Terima kasih untuk mereka semua yang mempercayakan saya main di SCTV," ucap Paramitha di Studio 6 Emtek City, Rabu (30/11). (Adrian Putra/Bintang.com)
Aktris 50 tahun itu juga tidak memiliki persiapan saat dirinya naik di atas panggung menerima penghargaan. Apalagi dirinya sudah tidak berpikir bisa menang. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Aku nggak sempet nyusul speech yang bagus. Jadi saya fikir terima kasih untuk Allah, orang tua saya, terima kasih untuk SCTV, terima kasih untuk support dan doanya," tambahnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Meski telah mengoleksi banyak piala, ibu satu anak itu tidak terlalu muluk dalam memikirkan kariernya. Baginya, saat bekerja itu harus dengan sepenuh hati. Dan bisa memberi pelajaran pada adik-adiknya. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Alhamdulillah saya nggak mau berandai-andai yang muluk, saya melalukan yang terbaik dan ingin mengajarkan yang terbaik untuk adik-adik. Ternyata masih dibutuhkan di dunia ini, Alhamdulillah," pungkasnya. (Adrian Putra/Bintang.com)
Paramitah Rusady bergaya dengan pialanya setelah dinobatkan sebagai Aktris Pendamping Paling Ngetop SCTV Awards 2016. Acara digelar di Studio 6 Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (30/11/2016) malam. (Adrian Putra/Bintang.com)