Nikmati Aja, Rif Rangkum Kebersamaan Selama 22 Tahun

Anto Karibo diperbarui 30 Nov 2016, 23:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Tak terasa angka 22 tahun menandakan matangnya usia band rock /rif tahun ini. Bukan sebuah hal yang gampang bagi sebuah band untuk mempertahankan eksistensi sekaligus kebersamaan selama hampir seperempat abad.

Alhasil, lagu berjudul Nikmati Aja menjadi penanda karya band yang digawangi oleh Jikun, Andy, Maggi, Teddy, dan Ovy tersebut. Secara sengaja, lagu ini merupakan sebuah cermin kebersamaan mereka selama ini.

"Lagu ini secara melodi, vokal, lirik tentang kebersamaan kami selama lebih dari 20 tahun ini. Nikmati aja hidup dan perjalanan ini," kata Andy, sang vokalis di Pisa Cafe Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (30/11/2016).

Bicara /rif tentunya bicara sebuah musik pop rock alternative dengan nuansa bebas seperti yang tercermin dalam nama band mereka yang berarti rhythm of freedom. 8 album studio telah mereka gelontorkan hingga saat ini.

Beberapa album mereka adalah Radja (1997), Salami (1998), Nikmati Aja (2000), Dan Dunia pun Tersenyum (2002), The Best Of (2004), Pil Malu (2006), 7 (2010), dan 18 Years of Rock (2013).

"Lagu ini kami tulis sesuai dengan apa yang terlintas. Dengan bahasa yang gampang dan kehidupan yang kami alami. Bukan yang ga nyata, tapi apa yang kami lihat," tutur Andy.

Disinggung tentang album, /rif mengaku masih dalam proses. Karenanya, single Nikmati Aja ini merupakan jembatan untuk menuju album selanjutnya. "Memang single mangawali album tapi kalau menunggu selesai lama, mungkin ada single kedua ketiga baru album," tukas Andy.

Tag Terkait