Hasil Tes DNA Kiswinar dan Mario Teguh: 99,8 Persen Identik

Rivan Yuristiawan diperbarui 25 Nov 2016, 14:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Teka-teki polemik antara Kiswinar dan Mario Teguh akhirnya terjawab. Berdasarkan hasil tes DNA, Kiswinar dinyatakan sebagai anak kandung dari Mario Teguh.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh pengacara Kiswinar, Ferry Amahorseya pada awak media. Menurutnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Awi Setiyono sudah menyampaikan keterangan pers jika hasil tes DNA adalah positif.

"Barusan siang, 25 November 2016 di Polda Metro Jaya, Kabid Humas Polda sudah kasih keterangan pers menyatakan hasil tes DNA antara Ario Kiswinar Teguh dengan Sis Maryono Teguh adalah positif, 99,8 persen," ungkap Ferry Amahorseya pada awak media, Jumat (25/11/2016).

Berdasarkan hasil tersebut, secara otomatis berdasarkan bukti yang ada, Kiswinar merupakan anak kandung dari Mario Teguh dari hasil pernikahannya dengan Ariyani Soenarto.

"Sehingga terbukti Ario Kiswinar Teguh adalah anak kandung dari Sis Maryono Teguh dari perkawinan dengan Ariyani Soenarto," tambah Ferry.

Sebelumnya, baik Mario Teguh dan Ario Kiswinar bersama dengan ibunya Aryani Soenarto sudah menjalani tes DNA di Rumah sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur. Pelaksanaan tes DNA sendiri berdasarkan rekomendasi pihak penyidik Polda Metro Jaya Subnit Resmob yang menangani kasus laporan Kiswinar atas Mario Teguh yang di anggap mencemarkan nama baik ibunya.

Sebelumnya, konfilk ayah dan anak itu berawal dari munculnya Kiswinar di salah satu acara televisi yang menyatakan dirinya merupakan anak yang tidak dianggap oleh Mario Teguh. Melihat kemunculan Kis, Mario Teguh pun lantas mengelak dan menyatakan di sebuah televisi swasta jika Kiswinar merupakan anak hasil perselingkuhan mantan istrinya dengan pria yang disebut Mr X.