Badai Eks Kerispatih Fokus pada BRP, Apa Kabar Band Lama?

Riswinanti diperbarui 25 Nov 2016, 23:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Sebagai seorang musisi, Badai eks Kerispatih bisa dibilang sangat produktif. Setelah resmi keluar dari Kerispatih, kini dia bahkan telah membentuk band baru yang diberi nama Badai Romantic Project (BRP).

Diakui Badai, band baru ini memang menjadi fokus saat ini. Terlebih lagi dia mencantumkan nama Badai di dalamnya, sehingga memang sudah seharusnya bekerja lebih keras dibanding personil lainnya untuk memajukan BRP.

Namun fokusnya pada BRP juga bukan tanpa pengorbanan. Sebagaimana kita ketahui, sebelumnya Badai juga sempat membentuk band lain bernama Brand New Storm. Ketika hadir di kantor Bintang.com, Badai mengakui bahwa band lamanya itu memang sedang vakum.

"Brand New Strom masih masuk kotak dulu karena vokalisnya sekarang bisnis mobil. Kemudian gitarisnya dulu kan gitaris Kerispatih. Tapi sebenarnya Kalau mau dijalanin lagi sih oke-oke aja, tapi Ggue mau fokus ke BRP dulu," ungkap Badai.

Badai pun menjelaskan kenapa dia tidak segera menghidupkan Brand New Storm lagi pasca keluar dari Kerispatih. Alih-alih menghidupkannya lagi, dia malah memilih untuk membentuk Badai Romantic Project.

"Pertama karena brand new storm segmented banget, musiknya rock 90an. Jadi dia besar di komunitasnya aja. Bukan ditinggalin cuma saat itu berjalannya bareng Kerispatih. Makanya Badai Romantic Project ini kenapa bisa difokuskan, karena salah satu sudah dikorbankan. Yang ini sudah selesai, jadi bisa fokus dengan yang baru," lanjut Badai eks Kerispatih.