Dua Orang Bakal Jadi Tumbal untuk Album Baru Taylor Swift

Riswinanti diperbarui 14 Nov 2016, 11:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Risiko menjadi mantan pacar Taylor Swift kini juga harus ditanggung oleh Calvin Harris dan Tom Hiddleston. Seperti para mantan Taylor sebelumnya, kisah mereka sepertinya juga akan menjadi lagu yang melejitkan nama sang musisi.

Sebagaimana dilansir dari AceShowbiz, saat ini Taylor memang sedang dalam proses penggarapan album keenam. Sumber mengatakan bahwa kisahnya dengan Calvin dan Tom akan menjadi salah satu materi dalam albumnya nanti.

Namun sumber tersebut mengatakan bahwa lagu Taylor kali ini bukan untuk membalas dendam pada mantan pacar. Kali ini dia memilih menyimpan segala sisi buruk dan menyuguhkan cerita yang indah dalam hubungan cintanya.

"(Taylor) bicara ada Adam bahwa Richard Wiles (nama asli Calvin Harris) bakal muncul di albumnya," ungkap sumber pada E! News. "Tapi ga banyak bicara soal balikan dan lebih bercerita soal check-in yang menyenangkan. Hal positif juga akan diungkapkan soal Tom," lanjut sumber itu.

Taylor Swift sendiri memang dikenal sebagai musisi yang sangat sering menyerang mantan lewat lagu. Banyak lagu-lagunya yang diakuinya atau tidak benar-benar merefleksikan hubungannya dengan mantan pacar.

Baru-baru ini, Taylor Swift juga menjalin kedekatan dengan Drake, sehingga muncul kabar bahwa mereka menjalin hubungan. Namun sumber dekat mengungkapkan bahwa mereka hanya sedang melakukan kolaborasi musik.