Yuk, Nostalgia Bareng 7 Kartun Nickelodeon

Putu Elmira diperbarui 10 Nov 2016, 19:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Bagi pecinta kartun pasti sudah tidak asing lagi dengan kartun keluaran Nickelodeon. Menyajikan cerita-cerita ringan yang memang ditayangkan untuk anak-anak dan praremaja yang awalnya hanya tersedia di Amerika Serikat.

Kemunculan sederet kartun Nickelodeon nyatanya sukses menjadi sorotan penikmatnya di Indonesia. Apalagi, karakter-karakter kartun yang unik dan tidak jarang menggemaskan tentu menjadi salah satu tontonan yang wajib disaksikan.

Jika berbicara mengenai Nickelodeon, pasti sejenak terlintas karakter-karakter kartunnya yang begitu melekat. Yuk, kembali bernostalgia dengan 7 kartun Nickelodeon seperti rangkumannya berikut ini.

Spongebob Squarepants. Nah, siapa sih yang tidak tahu dengan karakter spons berwarna kuning ini. Spongebob dikenal memiliki kepribadian yang periang, optimis dan mudah bergaul. Ia tinggal di rumah berbentuk nanas di dalam laut, Bikini Bottom.

Rugrats. Serial Rugrats ini dilengkapi dengan kumpulan anak-anak yakni Tommy, Chuckie, Phil, Lil , dan Angelica. Keseharian mereka diisi dengan kegiatan anak pada umumnya dan menjadi petualangan dalam imajinasi bayi.

Chalkzone. Rudy Tabootie adalah seorang anak murid SD yang menjadi tokoh utama di serial ini. Menariknya, ia memiliki kapur ajaib yang dapat membuatnya masuk ke zona kapur, dimensi lain yang pernah digambar.

Cat Dog. Adalah serial yang menampilkan petualangan kembar siam dari kucing dan anjing dengan dua kepala namun tubuh mereka menjadi satu, sehingga tidak memiliki ekor atau kaki belakang. Mereka pun berteman baik namun memiliki kepribadian yang berbeda.

The Adventures of Jimmy Neutron. Berkisah tentang Jimmy Neutron yang kerap melakukan eksperimen dan penemuan bersama teman-teman dan robotnya, Goddard.

The Fairly OddParents. Tokoh utama di serial ini adalah Timmy Turner yang jarang mendapatkan perhatian dari orangtuanya. Kehadiran dua peri yakni, Cosmo dan Wanda yang memiliki kekuatan untuk membuat Timmy gembira.

Hey Arnold!. Serial ini dibintangi oleh Arnold, tetangganya Gerald dan Helga, seorang gadis yang kerap mengganggu Arnold. Namun menariknya, ternyata Helga menyimpan perasaan terhadap Arnold.