Bintang 5: Roller Coaster, Gunung 'Terseram', Aquarium Terbesar

Gadis Abdul diperbarui 02 Nov 2016, 20:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Untuk kamu yang ketinggalan nonton Bintang 5 yang tayang di SCTV setiap hari, pukul 07.00 WIB, maka bisa menonton tayangannya di Bintang.com nih. Pada episode pertama Bintang 5 kali ini kamu akan mendapatkan beberapa informasi seru yang sayang bila dilewatkan, yakni soal 5 roller coaster terekstrem di dunia, 5 gunung paling ditakuti di dunia, dan 5 aquarium terbesar di dunia.

5 Roller Coaster Terekstrem di Dunia. Roller coaster, permainan yang bisa membuat jantung kamu serasa mau copot ini memang menjadi salah satu permainan yang bikin orang takut sekaligus penasaran ingin mencobanya. Tak hanya soal ketinggian, saat bermain Roller Coaster kamu pun diajak untuk menikmati sensasi kecepatan yang mungkin tidak pernah kamu rasakan sebelumnya. Lalu dimana sajakah roller coaster terekstrem di dunia? Simak dalam video Bintang 5 di bawah ini.

5 Gunung Paling Ditakuti di Dunia. Bukan karena ada setan atau makhluk halus, tapi beberapa gunung ini ditakuti oleh para pendaki lantaran tak banyak orang yang bisa naik ke puncak gunung karena perjalanan menuju puncak yang dinilai sangat berbahaya. Bukan hanya jalanannya saja yang berbahaya, banyak juga pendaki yang tewas karena tak kuat menahan cuaca ekstrem ataupun karena kekurangan oksigen. Dan di bawah ini adalah 5 gunung paling ditakuti di dunia.

5 Aquarium Terbesar di Dunia. Berbeda dengan aquarium yang sering kamu lihat di rumah, aquarium terbesar ini tentunya memiliki ukuran yang tidak biasa. Bukan hanya puluhan ekor ikan, 5 aquarium terbesar di dunia ini merupakan rumah bagi ribuan ekor ikan, mulai dari yang tidak berbahaya hingga yang paling buas. Ya, tak perlu menyelam di laut, malelaui aquarium terbesar ini kamu bisa mengetahui bagaimana kehidupan di bawah laut. Simak videonya di bawah ini.

Tag Terkait