Mekar 3.000 Tahun Sekali, Bunga Udumbara Bawa Keberuntungan

Gadis Abdul diperbarui 02 Nov 2016, 14:14 WIB

Fimela.com, Jakarta Bunga langka tidak hanya bunga bangkai atau bunga Padma Raksasa atau Rafflesia Arnoldi saja, tentunya banyak sekali bunga langka yang tersebar di seluruh dunia. Salah satu bunga langka yang saat ini tengah menghebohkan adalah bunga Udumbara. Bunga yang diyakini muncul 3000 tahun sekali itu tumbuh dipekarangan rumah seorang pria asal Bali, Indonesia.

Dilansir dari Liputan6.com, Rabu (2/11/2016) Kadek Suardana, pria yang menemukan bunga langka Udumbara di halaman rumahnya itu awalnya bermimpi didatangi seorang raja dengan mahkota di kepalanya. “Tapi dalam mimpi, raja itu sama sekali tidak ngomong apa-apa, hanya tersenyum kepada saya,” ujar Suardana saat ditemui Liputan6.com di rumahnya, Jembrana, Bali, Senin (31/10/2016) sore.

Usai mimpi tersebut, istri Suardana melihat ada benda aneh seperti mengeluarkan cahaya di ranting pohon jeruk yang tumbuh di dekat Pelinggih Penunggun Karang—tempat suci di pekarangan rumah berdasarkan kepercayaan umat Hindu—saat bersih-bersih di halaman belakangnya.

Merasa asing dengan bunga tersebut, akhirnya Suardana pun menanyakan perihal bunga tersebut kepada seorang pemangku atau sulinggih. Pemangku tersebut pun mengucapkan hal yang sangat mengejutkan, katanya bunga Udumbara hanya mekar 3000 tahun sekali dan disebut-sebut dapat mendatangkan berkah.

"Ini saya buktikan, setelah menemukan bunga itu rezeki saya lancar, tiap hari ada saja yang memesan neon box. Dibandingkan sebelumnya rezeki saya sangat seret. Keadaan rumah tangga saya juga tenteram," jelas Suardana.

Tak hanya tumbuh di ranting pohon jeruk di dekat Pelinggih Penunggun Karang, anak Suardana juga menemukan bunga Udumbara di daun pintu rumahnya. Dan hingga kini, bunga Udumbara tersebut masih tumbuh subur dan tidak pernah layu meskipun sudah berumur satu tahun sejak ditemukan pertama kali.

What's On Fimela