Demi The Doll, Denny Sumargo Buat Shandy Aulia Risih Tiap Hari

Regina Novanda diperbarui 28 Okt 2016, 08:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Denny Sumargo dan Shandy Aulia kembali dipertemukan dalam sebuah project film berjudul The Doll. Kali ini, keduanya diplot untuk memerankan karakter suami istri yang baru membina rumah tangga. Shandy sebagai Anya, sedangkan Denny sebagai Daniel.

"Kebetulan kita sudah pernah kerjasama di dua film sebelumnya. Sudah ada modal chemistry. Bedanya di The Doll kita sudah suami istri, sebelumnya bukan. Oleh karena itu ada chemistry yang lebih dibangun. Ada proses reading yang kita manfaatkan buat membangun chemistry suami istri," ungkap Denny kepada Bintang.com beberapa waktu lalu.

Demi membangun chemistry tersebut, Denny mengaku tak sungkan untuk memperlakukan Shandy sebagaimana suami terhadap istrinya. Mantan pembasket nasional ini pun selalu memeluk Shandy setiap kali bertemu. Diakui Denny, Shandy sempat merasa risih dengan perlakuannya tersebut.

"Saya nggak sungkan buat meluk Shandy setiap kali ketemu. Awalnya dia risih, tapi lama-lama biasa. Karena menurut saya, pelukan itu membangun kemesraan," aku Denny.

Daniel dan Anya dikisahkan sebagai pasangan pengantin baru yang ingin hidup mandiri. Dengan segala daya upaya, Daniel mencoba membahagiakan sang istri tercinta. Namun, saat semua asa itu akan terwujud, kejadian-kejadian aneh justru mulai mewarnai hari-hari mereka.

Daniel yang bekerja sebagai seorang kontraktor real estate itu tak menyangka jika boneka yang dibawanya dari proyek justru menimbulkan malapetaka di keluarga kecilnya. Daniel dan Anya tak lagi dapat hidup tenang. Mereka selalu diteror oleh sesosok hantu boneka yang menyeramkan.

Selain Indonesia, film produksi Hitmaker Studios ini rencananya juga akan tayang di beberapa negara tetangga seperti Malaysia dan Brunei Darussalam di satu pekan selanjutnya setelah Indonesia. The Doll dibintangi Denny Sumargo, Shandy Aulia, Sara Wijayanto dan Vita Mariana.

What's On Fimela