Ketika Cerita Seram Dosen Gaib Malah Jadi Gurauan Netizen

Asnida Riani diperbarui 26 Okt 2016, 07:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Dosen gaib, mendengarnya saja mungkin sudah membuat bulu kuduk sejumlah orang bergidik. Kamu pun mungkin familiar dengan kisah yang satu itu, lantaran belakangan banyak dibicarakan masyarakat dunia maya. Sudah berlangsung selama beberapa hari, namun masih saja ada yang memunculkannya sebagai topik perbincangan.

Perihal kejadian seram yang katanya berlatar di Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Yogyakarta, ini, komentar 'penghuni' jagad maya pun beragam. Ketika beberapa ada yang mempertanyakan kebenaran kisah dosen gaib tersebut, sebagian malah membuatnya jadi guyonan.

Sebelumnya dikisahkan, ada kelas di UAD pukul setengah 6. Ketika mahasiswa sudah di dalam kelas, ada dosen masuk. Tapi hanya diam saja. Sama sekali tak bicara. Kemudian, ketua kelas mendapat SMS dari dosen asli yang mengatakan kalau ia berhalangan mengajar. Jadi, tak ada kelas hari itu.

Terkejut jadi reaksi pertama sang ketua kelas. Setelahnya, dosen asli meminta ketua kelas untuk memeriksa kaki dosen yang ada di kelas. Ketua kelas pun menjatuhkan bolpoin dan ternyata kaki dosen itu menggantung.

Kemudian, ketua kelas mengirim pesan ke grup Line 'sekarang tolong keluar satu per satu dari yang paling belakang dan tanpa teriakan'. Semua langsung melakukan sesuai perintah. Hingga tinggal si ketua kelas, tiba-tiba dosen gaib mendekatinya sambil berkata 'kamu sudah tahu saya?'. Ia pun langsung menjerit dan akhirnya UAD diliburkan selama 3 hari.

Namun demikian, Kepala Humas UAD Yogyakarta Hadi Suyono memastikan kisah dosen gaib itu hoax belaka. Katanya, UAD tak pernah meliburkan kegiatan perkuliahan karena peristiwa mistis yang kebenarannya tak bisa dipertanggungjawabkan tersebut.