Bersama dengan Aliando Syarief saat membintangi sinetron GGS, nama Prilly Latuconsina makin dikenal masyarakat luas. Apalagi sinetron itu mendapat sambutan positif dari masyarakat. (Adrian Putra/Bintang.com)
Memasuki usia 20 tahun, prestasi demi prestasi terus didapatkan. Pada tahun ini, ia dinobatkan sebagai Artis Terfavorit Wanita dalam Panasonic Gobel Awards 2016. (Adrian Putra/Bintang.com)
Tidak hanya dalam akting, remaja kelahiran Tangerang, Banten itu juga dinobatkan sebagai Host Tamu Paling Inbox. Dalam ajang Inbox Awards 2016. (Adrian Putra/Bintang.com)
Tidak hanya sukses dalam akting, dan presenter. Pemilik album Fall In Love itu juga menekuni karier dalam dunia tarik suara. Bahkan, pada Desember mendatang, akan menggelar konser. (Adrian Putra/Bintang.com)
Kini, tugas berat sedang diemban Prilly. Senin, (24/10/2016) ia dilantik sebagai Ketua Bidang Kehumasan Persatuan Artis Film Indonesia (Parfi) 56 pada periode 2016-2021. (Adrian Putra/Bintang.com)
Sebagai anggota paling muda, ia menjabat humas bersama dengan wakilnya Ricky Harun. Ia sudah kepikiran bahwa lima tahun ke depan dirinya akan disibukkan dengan syuting dan didepan laptop. (Adrian Putra/Bintang.com)
Usai di lantik, Prilly Latuconsina berharap bisa lebih mengenalkan Parfi ke masyarakat. Khususnya yang seumuran dengan dirinya yang banyak tidak mengetahui apa itu Parfi. (Adrian Putra/Bintang.com)