Karir Titi Rajo Bintang Berangkat dari Belakang Layar Film

Puput Puji Lestari diperbarui 24 Okt 2016, 20:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Titi Rajo Bintang sejatinya sudah berkutat di film sejak tahun 2004 dengan menjadi penata suara di film Sulastri. Baru pada tahun 2008 Titi tampil sebagai salah satu pemain di film Mereka Bilang Saya Monyet. Film ini langsung mengantar Titi menjadi pemenang Pendatang Baru Wanita Terbaik Indonesian Movie Awards 2008 dan Pemeran Utama Wanita Terbaik Festival Film Indonesia 2009.

Berangkat dari musik, Titi Rajo Bintang kini lebih banyak bergelut di film. Titi bahkan berencana akan membuat film sendiri, menjadi sutradara. Meskipun semakin sibuk di film, namun Titi tidak sepenuhnya meninggalkan musik.

Ketertarikan Titi pada film bukanlah sesuatu yang tiba-tiba. "Sebenarnya ini tidak tiba-tiba. Karena saya kuliah di seni yang mencakup banyak bidang. Saya belajar lukis, musik, dan film di kuliah. Lalu saya mendapat tawaran untuk bermain di film Minggu pagi di Victorya Park, dari sana saya semakin tertarik di film," kata Titi beberapa waktu lalu.

Film, menurutnya adalah kerja bareng yang menuntut rendahnya ego. Hal ini membuat Titi semakin tertarik dengan film. "Karena film itu melibatkan banyak pihak. Kita nggak bisa egois. Kita belajar bekerjasama dengan banyak pihak. Di musik saya bisa egois, bikin lagu dan lirik semau-mau saya," paparnya.

Film mengharuskan Titi Rajo Bintang untuk bekerjasama dengan banyak senimal lain untuk memberikan hasil yang terbaik. "Di film kita nggak bisa begitu egois. Ada penulis skenario, ada sutradara, ada pemain, ada editor, banyak yang harus disamakan persepsinya. Ini yang membuat saya tertarik main film," jelasnya.

What's On Fimela