Fimela.com, Jakarta Sebelumnya banyak orang yang beranggapan bahwa wanita lebih sulit untuk meminta gaji mereka dinaikkan dibandingkan dengan para pria. Dan ternyata sebuah penelitian yang baru-baru ini dilakukan telah membuktikan kebenaran dari anggapan tersebut.
Hasil studi yang telah dilakukan oleh Cass Business School di London, Inggris, serta University of Warwick dan University of Wisconsin-Oshkosh AS mendapati bahwa saat pria meminta gaji mereka dinaikkan, maka rata-rata gaji mereka naik sebanyak 20 persen. Sedangkan untuk para wanita, hanya 16 persen saja.
Sekitar 70 persen responden karyawan pria dan wanita mengaku telah mengajukan kenaikan gaji saat diteliti. “Kalau kami menemukan pegawai wanita meminta (kenaikan gaji) dan gaji mereka tak naik, ini menunjukkan diskriminasi,” ujar Peneliti Dr Amanda Goodall seperti dilansir dari Smart-money.co, Minggu (23/10/2016).
Hasil studi yang melibatkan 4.600 karyawan di 840 perusahaan di Australia pada 2013 dan 2014 itu juga menemukan bahwa kebanyakan karyawan wanita tak memiliki kemampuan untuk bernegosiasi tentang masalah kenaikan gaji mereka. Sebanyak 48 persen karyawan pria mengaku pekerjaan mereka memungkinkan untuk negosiasikan gaji, sementara pada karyawan wanita hanya 33 persen.