Alasan Denny Sumargo Sebut The Doll Film Horor Paling Menyebalkan

Anto Karibo diperbarui 24 Okt 2016, 03:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Denny Sumargo berperan sebagai Daniel, suami Anya (Shandy Aulia) dalam film The Doll. Banyak tantangan yang dialami oleh Denny Sumargo selama menjalani lakon dalam film bergenre horor tersebut. Bahkan, Denny menyatakan dibandingkan film-film yang diperankan sebelumnya, The Doll merupakan film horor paling menyebalkan yang pernah ia perankan.

"Saya sulit menggambarkan secara detail. Perumpamaannya adalah ini kan film horor ketiga saya main. Ini adalah horor yang paling bikin saya sebal minta ampun," kata Denny Sumargo di Djakarta Teater, Jakarta Pusat, Jumat (21/10) malam.

Banyak adegan berdarah-darah yang dilakukan oleh Denny Sumargo. Bahkan untuk mendapatkan efek nyata dari adegan berdarah-darah itu, ia harus menjalani efek makeup selama 3 sampai 6 jam. "Karena disini saya kan menonjolkan kualitas efek yang bagus sehingga membuat saya harus melalui proses makeup selama 3-6 jam. Penuh dengan hal-hal yang tidak enak di badan saya," lanjut Denny Sumargo.

"Kemudian saya harus beradegan yang mengakibatkan lutut saya memar-memar ya seperti biasa. Yang paling bikin tambah ribet lagi, karena saya tidak terlalu tahu akting, saya di sini harus keluar dari segala macam," ujarnya.

Hasilnya, Denny harus pintar membagi fokus untuk beradegan sebagai seorang yang memiliki rahasia dan sekaligus menjadi suami yang romantis. Menjadi dua karakter berbeda adalah tantangan tersendiri bagi mantan pebasket nasional itu.

"Dan itu membuat saya harus membagi fokus saya waktu harus beradegan suspend dan pada saat saya harus beradegan romance, pada saat saya harus menjadi individu atau karakter Daniel. Dan itu all struggles," tukas Denny.

What's On Fimela