Produksi Film, Rio Dewanto Tidak Pentingkan Genre Tertentu

Altov Johar diperbarui 22 Okt 2016, 13:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Sebagai produser, Rio Dewanto punya pandangan tentang film yang digarapnya. Ketimbang memikirkan genre, Rio lebih mengutamakan isi cerita dari film yang diproduksi. Menurutnya, kasihan genre lain jika setiap produser memiliki fokus genre tertentu.

"Isi cerita, paling penting konten. Tapi profit penting juga. Kalau kita terlalu memikirkan market, kasihan genre yang lain. Pasti ada market lainnya meski nggak terlalu banyak," ujar Rio Dewanto, di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (21/10/2016).

Semisal film Wonderful Life garapan Rio ini. Suami Atiqah Hasiholan tersebut ingin mengedukasi anak-anak lewat karyanya. Tidak dipungkiri, kekuatan film sering dijadikan alat propaganda. Yang berbeda, Rio ingin memanfaatkannya untuk hal yang positif.

Selain bisa menghibur, film pun bisa menjadi sarana belajar-mengajar untuk anak. "Film ini bisa menjadi alat yang paling baik untuk mengedukasi anak. Kita lihat di luar, film bisa jadi alat propaganda, politik. Film ini bagus banget, harusnya ditonton sama orangtua kalaupun nanti filmnya sudah turun dari bioskop," ujar Rio.

Setiap produser memang memiliki idealisme masing-masing dalam memilih film yang akan diproduksinya. Namun, inilah idealisme Rio sebagai seorang produser. "Ini yang saya pilih kalau buat film. Ada juga film musikal nanti untuk anak-anak. Kita punya semacam puluhan konten, setiap ada ide cerita kita langsung cari penulis," pungkas Rio Dewanto.

What's On Fimela