Pasang Lampu LED 1000 Watt, Drone Ini Jadi Mirip UFO!

Febriyani Frisca diperbarui 21 Okt 2016, 21:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Kini, drone atau pesawat kecil berkamera tanpa pengendara, bukan lagi hal asing bagi masyarakat dunia. Terutama bagi mereka yang tinggal di perkotaan. Tak lagi digunakan oleh para militer, drone kini telah 'diambil alih' oleh masyarakat biasa untuk berbagai kepentingan.

Ada yang menggunakan untuk membuat berfoto, membuat video, kamera pengawas, dan lain sebagainya. Namun, beda hal dengan pria yang satu ini. Daniel Riley, broadcaster asal Utah, Amerika Serikat, memasang lampu LED berkekuatan 1000 watt pada drone Freefly ALTA 8 untuk kemudian diterbangkan.

Selama 10 menit, drone tersebut menghiasi angkasa dengan pencahayaan super terang. Bahkan, sebuah laporan mengatakan jika efek lampu LED pada drone tersebut malah membuatnya seperti UFO. Bagaimana tidak, dalam ketinggian, drone tersebut mengeluarkan cahaya hingga ke darat seperti benda asing dari luar angkasa yang selama ini dipercaya masyarakat.

What's On Fimela