Fimela.com, Jakarta Mengulang kesuksesan season pertama, Dangdut Academy Asia (DA Asia) 2 siap menyapa para pemirsa Indosiar. Jika sebelumnya ajang dangdut ini diikuti 4 negara, kali ini DA Asia menambah 2 negara untuk ikut meluaskan pesona dangdut di mancanegara, yakni Thailand dan Timor Leste.
"Tahun ini bertambah 2 negara, yaitu Timor leste dan Thailand. Dengan DA Asia ini, kita jadi bisa tahu budaya dari beberapa negara tetangga. Jadi acara ini bukan cuma menampilkan hiburan belaka, tapi juga memperkenalkan budaya," ujar Indra Yudistira, selaku presiden direktur IEP, di SCTV Tower, Jakarta Selatan, Rabu (19/10/2016).
Total ada 6 negara yang mengirimkan perwakilannya untuk bertanding dalam kompetisi ini. Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand dan Timor Leste. Selain memperkenalkan musik dangdut secara luas, acara ini diharapkan bisa mempererat hubungan antar negara-negara Asia Tenggara.
"Selain sebagai ajang kompetisi unjuk kemampuan menyanyi dangdut antar negara, Indosiar juga berharap melalui program DA Asia ini bisa mempererat persahabatan antar negara-negara Asia Tenggara," kata Ekin Gabriel, PSRD Division Head.
Selain 36 kontestan dari 6 negara, Dangdut Academy Asia (DA Asia) 2 juga menghadirkan juri dari 6 negara peserta. Acara ini masih dipandu oleh host ternama seperti Rina Nose, Irfan Hakim, Andhika Pratama, dan Ramzi. Ke 36 kontestan akan tampil untuk pertama kalinya pada hari Minggu (23/10) pukul 18.00 wib, dalam tajuk Konser Parade Live.