7 Selebriti Ini Lakukan Perawatan Aneh untuk Jaga Kecantikan

Lanny Kusuma diperbarui 17 Okt 2016, 17:21 WIB

Fimela.com, Jakarta Selebriti tentu dituntut untuk selalu memberikan penampilan terbaik mereka, maka tak heran jika para bintang menjalani perawatan mahal untuk merawat tubuh dan kecantikannya. Tapi para selebriti ini juga melakukan perawatan yang tak biasa bahkan tak disangka-sangka. 

Selain terkenal menjalani perawatan mahal, mereka juga melakukan perawatan diri dengan cara-cara aneh dan unik, seperti menggunakan minyak jelantah, soda, pasta gigi dan lainnya. Bahan-bahan perawatan kecantikan yang dekat dengan kehidupan sehari-hari ini nampaknya bisa dicoba. Berikut adalah tujuh selebriti Hollywood yang menggunakan perawatan aneh untuk merawat kecantikan mereka, dilansir dari berbagai sumber. 

Suki Waterhouse

Model berusia 24 tahun ini menggunakan coca-cola untuk merawat keindahan rambutnya. "Kadang saya membilas rambut saya dengan Coca-Cola," katanya dilansir dari lama US Weekly. Hal tersebut dilakukan Waterhouse karena ia tak suka dengan rambutnya yang terlalu lemas, dan soda telah membuat rambutnya lebih mengembang. 

Miranda Kerr

Model dan calon istri CEO Snapchat Evan Spiegel ini menggunakan lip balm untuk mempercantik matanya. Ia menggunakan lip balm disudut matanya untuk menutupi pori-pori. Selain itu, mirnda pun dilaporkan menggunakan sendok panas untuk membuat bulu matanya lentik. 

Jennifer Love Hewitt

Ia menggunakan pasta gigi untuk mengatasi jerawatnya. Kalsium karbonat dalam pasta gigi akan membantu membantu membersihkan noda bekas jerawat.

Lady Gaga

Pelantun Bad Romance ini menggunakan plaster untuk membantunya membersihkan riasan. Hal tersebut dilakukan Gaga karena ia kerap kesulitan untuk membersihkan gliter sisa makeup dari wajahnya.

Sienna Miller

Miller menggunakan saus tomat untuk mengembalikan warna rambut pirangnya, saat ia menggunakan henna. Ia sempat tak merasa puas dengan warna rambut yang dimilikinya, kemudian ia menyelupkan ramputnya kedalam saus tomat dan ia mendapatkan kembali warna rambut pirangnya. 

Gabrielle Union

Setiap pagi Gabrielle membenamkan wajahnya kedalam air dingin selama beberapa detik untuk menghilangkan memperkecil pori-pori wajahnya. 

Shailene Woodley

Shailene Woodley mengonsumsi tanah liat untuk menurunkan berat badannya. Tiap harinya, ia mengnsumsi sesendok tanah liat untuk membatu menghilangkan logam berbahaya dari tubuhnya.