Fimela.com, Jakarta Setelah dikontrak eksklusif oleh sebuah media online, Ario Kiswinar mulai terkesan sangat pelit memberikan pernyataan. Ia pun tak mau memberikan informasi perihal kontrak yang membuatnya 'puasa' bicara kepada media lain.
"Saya no comment (soal kontrak)," kata Kiswinar usai pemeriksaan di Resmob Polda Metro Jaya, kawasan Semanggi, Jakarta Selatan, Jumat (14/10).
Menjadi pertanyaan banyak pihak ketika Kiswinar yang tadinya hanya ingin menuntut pengakuan status anak kepada Mario Teguh, justru rela menjual kisahnya kepada sebuah media. Akhirnya banyak orang yang menudingnya sebagai pencari materi.
Modus mencari pengakuan pun disebut hanya penutup niat aslinya. Namun, ketika disebut tentang tudingan ini, Kiswinar kembali diam seribu bahasa. "No comment," lanjut pria berkacamata tersebut.
Kiswinar lumayan lama menjalani pemeriksaan oleh penyidik. Datang semenjak siang hari, ia baru selesai sekitar pukul 21.00 WIB. Menurut anak hasil pernikahan Mario Teguh dan Aryani Soenarto ini, 21 pertanyaan dilontarkan oleh penyidik.
"Tadi lumayan lah yah setelah agak panjang, sempat istirahat sholat. 21 pertanyaan ditanyakan penyidik, alhamdulillah lancar," tukas Ario Kiswinar.