Ini Dia Perlengkapan Makeup yang Jadi Andalan Anak-anak SMA

Ega Maharni diperbarui 15 Okt 2016, 13:14 WIB

Fimela.com, Jakarta Bukan anak perempuan namanya kalau tidak membutuhkan makeup dalam kehidupannya. Even itu hanya bedak tabur atau sekadar lipgloss, itu juga termasuk perlengkapan makeup lho.

Apalagi untuk anak-anak SMA, ketika sudah mulai merasa puber, pasti mereka sudah mengenal apa yang namanya makeup, dan bagaimana cara memakainya. 

Apakah kamu mengetahui perlengkapan makeup yang menjadi andalan anak-anak SMA? Sepertinya kebanyakan dari mereka, terbilang sama dengan alat makeup yang mereka bawa ke sekolah. Memang tidak berlebihan, tetapi beberapa alat ini sepertinya menjadi hal yang wajib dibawa. Apa saja?

1. Facial wash. Ketika bel sekolah berbunyi tanda pelajaran selesai, pasti diantara mereka ada yang mencuci muka agar muka kembali fresh setelah seharian belajar.

2. Bedak tabur. Ketika muka sudah fresh karena sudah mencuci muka, tidak lupa menaburkan sedikit bedak untuk menambah wajah lebih segar dan tidak lesu. Bedak merupakan salah satu alat makeup yang penting juga untuk dibawa.

3. Lipgloss. Ini dia salah satu yang terpenting juga, untuk menjaga bibir selalu lembab dan tidak kering, para dedek-dedek gemes ini selalu membawa lipgloss ketika ke sekolah. Lipgloss pun masih dalam batas wajar untuk anak SMA kok, karena tidak berlebihan.

4. Oil paper/kertas minyak. Bukan kertas wajik, apalagi kertas nasi. Kertas minyak ini berguna untuk menyerap minyak berlebih yang mengendap di wajah. Biasanya kalau malas mencuci muka, kamu lebih memilih cara ini agar lebih praktis juga. Memakai kertas minyak untuk wajah juga nggak kalah bersih loh.