Fimela.com, Jakarta Kisah manis Rihanna dan Drake yang dimulai sejak September lalu kini berakhir. Kepergian Drake dari sisi Rihanna pun telah membuka kesempatan Chris Brown untuk kembali mendapatkan hati mantan kekasihnya.
Chris Brown sejak lama dilaporkan mengharapkan Rihanna kembali kesisinya, ia pun menyebut bahwa RiRi adalah wanita idaman yang ideal untuk menjadi istrinya. Namun, kesempatan untuk memenangkan kembali hati RiRi sempat hilang, kala wanita 28 tahun itu kembali ke pelukan mantan kekasihnya, Drake.
"Dia mengatakan bahwa ia akan mendapatkan dia (RiRi) kembali dan mereka akan bersama," ujar seorang sumber kepada Hollywoodlife. "Dia melihat perpisahan RiRi dengan Drake menjadi adalah kesempatan untuknya."
Namun, lewat akun Instagramnya RiRi mengatakan, saat ini ia tak ingin berurusan dengan mantan-mantan kekasihnya. Chris memang memiliki kesempatan untuk kembali memenangkan hati RiRi, namun mengingat skandal kekerasan fisik yang dilakukan Chris pada RiRi, bisa memperkecil kemungkinan kembalinya pelantun This Is What You Came For itu dengan mudah mempercayai Chris.
Setelah berpisah dari Rihanna, Chris Brown sempat menjalin kasih dengan Karrueche Tran. Selain itu, Chris kini telah memiliki seorang anak hasil hubungannya dengan Nia Guzman pada 2015 lalu. Chris Brown dan Rihanna hingga kini memang belum menemukan kekasih sejatinya. Rihanna pun harus kembali merasakan sakit, setelah Drake dilaporkan berselingkuh dengan seorang model bernama India Love dan menyebabkan mereka berpisah.