5 Permainan 90-an yang Identik Sama Mainan Anak Komplek

Febriyani Frisca diperbarui 10 Okt 2016, 19:14 WIB

Fimela.com, Jakarta Anak 90-an mana yang hidupnya nggak bahagia karena permainan-permainan yang menghiasi kehidupan mereka? Kalau kamu anak yang tumbuh berkembang di era 90-an, kamu pasti mengamini jika kamu adalah generasi paling bahagia di dunia. 

Gimana nggak, berbagai macam permainan tumpah ruah di era 90-an mewarnai kehidupan generasi kala itu. Mulai dari yang mengeluarkan uang banyak, sampai yang cuma 'modal dengkul' doang. Mulai dari yang tradisional sampai yang modernnya keterlaluan (saat itu).

Namun, mainan-mainan yang terbilang modern dan mengusung teknologi terbaru, biasanya lebih dulu atau bahkan cuma dimiliki sama anak-anak kalangan tertentu saja karena harganya yang mahal. Anak-anak orang tajir dan tinggalnya di komplek, misalnya. Anak-anak yang tinggal di komplek biasanya lebih update soal mainan-mainan canggih seri terbaru. Selain itu, mereka juga sering lebih dulu punya daripada akamsi (anak kampung situ).

Bukan bermaksud untuk mengubu-kubukan golongan tertentu, namun pada kenyataanya demikianlah adanya. Lantas, mainan apa saja, sih yang biasanya lebih duluan dipunya sama anak komplek? Berikut beberapa poinnya.

Sepatu roda. Jalanan di perumahan komplek biasanya lebih halus dan asyik buat balapan sepatu roda sama teman-teman. Mungkin ini bisa jadi alasan kenapa anak komplek lebih dulu punya sepatu roda daripada akamsi. Dan sepatu roda jadi identik dengan permainan anak komplek sejak saat itu.

Remote control. Punya remote control adalah salah satu kebanggaan tersendiri bagi anak-anak cowok di era 90-an. Kalau anak komplek punya duluan, bisa jadi alasannya karena poin sepatu roda. Jalanan komplek lebih asik buat 'ngadu' remote control.

Mobil-mobilan. Mainan ini biasanya dipunya sama anak-anak balita. Masih ingat, nggak sama mainan mobil-mobilan ini? Untuk menjalankannya, biasanya pakai baterai. Kalau baterainya sudah habis, kecepatan lajunya ikut melemah. Ada juga mobil-mobilan model go-kart dan jalannya dikayuh.

Game console. Di era 90-an, ada beberapa game console kayak Sega, Nintendo, dan PlayStation 1. Nah, sebagai anak komplek, kamu punya yang mana, nih?

Skateboard. Nah, kalau yang ini mainannya anak-anak remaja komplek, nih. 11:12 kayak permainan sepatu roda, permainan ini butuh jalur yang halus dan asyik untuk memainkannya. Biasanya, di dalam komplek juga telah disediakan taman bermain yang ada skate area-nya.

Meski demikian, bukan berarti mainan tersebut cuma dimainkan sama anak komplek, ya.. Tapi, berdasarkan pengamatan sosial, mainan tersebut biasanya lebih dulu dimiliki sama anak komplek dan jadi identik mainan anak-anak komplek. Kalau kamu punya mainan yang mana, nih?

What's On Fimela