Jung Joon Young Dibebaskan dari Tuduhan Pelecehan Seksual

Lanny Kusuma diperbarui 06 Okt 2016, 23:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Jung Joon Young akhirnya dibebaskan dari tuduhan pelecehan seksual yang dituduhkan mantan kekasihnya. Pada tanggal 6 Oktober, Joong Yung pun dinyatakn bebas oleh polisi. 

Jung Joon Young dilaporkan telah merekam video seksnya bersama seorang wanita tanpa izin. Namun lewat konferensi pers yang digelarnya, Jung Young mengaku bahwa video tersebut diambil atas persetujuan ia dan mantan kekasihnya. 

Melansir Soompi, pihak kepolisian pun mengatakan jika merka tidak bisa membuktikan bahwa ada pelanggaran seksual didalamnya. Terlebih Joon Young telah mengakuinya dan mantan kekasih yang melaporkannya pun telah mencabut laporan tersebut yang semakin memperkuat pembebasan Joon Young. 

Tuduhan pelecehan seksual tersebut pun membuat karier Jung Yoong terancam. Baru-baru ini, ia mengundurkan diri dari beberapa variety show yang dibintanginya serta membatalkan konser yang akan dihadirinya.

 

Meski begitu Jung Joon Young menganggap bahwa ini adalah konsekuensi dari tindakan yang dilakukannya. Kembalinya Joon Young ke hadapan pemirsa bukanlah harapan kosong, pasalnya beberapa acara masih memberikan kesempatan kepadanya untuk kembali setelah adanya kesimpulan dari penyelidikan polisi.