Fimela.com, Jakarta Jung Joon Young telah dituduh melakukan pelecehan seksual oleh mantan kekasihnya, di mana tuduhan tersebut dilayangkan setelah video seks keduanya tersebar. Terseretnya nama Joon Yong dalam kasus pelecehan seksual pun telah mengancam kariernya di dunia hiburan Korea.
Meski telah mengakui video seks tersebut adalah miliknya dan dilakukan atas persetujuan ia dan kekasihnya, hal tersebut rupanya tak bisa mempertahankan karier Joon Young di industri hiburan.
Melansir Soompi, pada 29 September lalu produser variety show 2 Days 1 Night, di mana Joon Young tampil pun telah memastikan penyanyi 27 tahun tersebut akan meninggalkan acaranya.
"Setelah berdiskusi dengan Jung Joon Young untuk waktu yang lama, telah diputuskan bahwa ia akan meninggalkan (2 Days 1 Night) utuk refleksi diri terlepas dari hasil penyelidikan ini," ujar prdusernya.
Sang produser pun menyampaikan penyesalannya atas skandal ini dan menyampaikan permintaan maaf Joon Young yang meninggalkan acara ini. "Hal ini sangat disesalkan bahwa skandal Jung Joon Young telah membuat pemirsa khawatir. Jung Joon Young mengungkapkan permintaan maaf yang tulus kepada semua pemirsa dan rekan-rekan 2 Days 1 Night yang telah memberinya banyak cinta," tuturnya.
Selain meninggalkan acara 2 Days 1 Night, Jung Joon Young pun telah membatalkan penampilannya disebuah festival Hallyu, terkait kasus pelecehan seksualnya. Sebelumnya Joon Young telah dijadwalkan tampil bersama artis K-Pop lainnya seperti SISTAR dan Monsta X.