Fimela.com, Jakarta Besar di social media, nama Young Lex mulai dikenal lebih banyak orang. Ia pun berhasil meraup pendapatan fantastis lewat karya-karyanya berupa musik maupun vlog.
Namun menjadi publik figur tentu memiliki risiko untuk disuka atau dibenci. Apalagi Young Lex yang tenar lewat social media, berbagai sindiran maupun kata kasar sudah hal yang biasa ia jumpai.
Segala cibiran dan pengaruh negatif haters justru jadi pelecut semangat Young Lex untuk berkarya. Ia memilih untuk membalas serang netizen lewat prestasi, seperti foto yang diunggahnya kemarin (27/9).
"Ada apa sih rame-rame duhh, hari ini jadwalnya belanja cari baju buat pergi ke award besok! Masuk nominasi AMI, mudah-mudahan menang, doakan ya guys ! #LexSugar #YoungLex #Amin #AMI. Haters mana suaranya? Comment di bawah dong," tulis Young Lex di kolom caption.
Ya, pemilik nama Samuel Alexander ini masuk sebagai salah satu nominator di ajang AMI Awards 2016. Lagunya 'O Aja Ya Kan' tercantum dalam kategori Karya Produksi Rap/Hip-Hop terbaik tahun ini.
Sejauh ini Young Lex memang telah menelurkan sejumlah karya yang sedikit banyak terinspirasi pengalaman pribadinya. Yang terbaru kolaborasinya dengan Awkarin sempat jadi perbincangan hangat dan menuai kontroversi. Namun itu tak menghentikan langkahnya di ranah hip-hop tanah air.