Reza Rahadian Dedikasikan Piala FFB 2016 untuk Warga Garut

Altov Johar diperbarui 25 Sep 2016, 13:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Reza Rahadian genapkan raihan piala Festival Film Bandung 2016 (FFB 2016), untuk yang keempat. Di tahun ini, Reza menjadi yang terpuji dalam ketegori Pemeran Pria Film Bioskop. Reza pun mendedikasikan penghargaannya untuk warga Garut, Jawa Barat, yang sedang berduka.

"Ini buat ibu saya dan sahabat. Ini juga buat semua keluarga yang ada di Garut, yang tengah berduka karena musibah. Semoga diberikan kekuatan," ucap Reza Rahadian, di malam puncak FFB 2016, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (24/9/2016) malam.

Reza mengaku senang turut meramaikan FFB. Reza menjadikan penghargaan ini sebagai pemecut semangatnya, untuk terus berkarya memberikan yang terbaik.

"Saya senang bisa ikut merayakan FFB 2016. Terima kasih atas apresiasinya senang masih diberi kepercayaan. Saya nggak akan bilang ini beban, dan saya percaya tidak ada istilah kalau sudah menang akan ditinggalkan. Justru memicu saya untuk lebih baik lagi ke depannya," ujar Reza.

Bagi Reza, FFB merupakan festival film yang selalu konsisten di setiap tahunnya. Di saat industri film tengah mati suri, FFB tetap ada mengapresiasi insan film Indonesia. "Ini salah satu festival film yang konsisten. Di saat film Indonesia mati suri, FFB tetap memberikan penghargaan di era 90-an. Ya semoga kedepannya konten akan lebih baik lagi," kata Reza Rahadian.

Di FFB 2016, Reza Rahadian masuk nominasi lewat aktingnya di dua film sekaligus yaitu Rudy Habibie dan My Stupid Boss. Reza akhirnya menang melalui perannya di film My Stupid Boss.