Fimela.com, Jakarta Perselisihan yang saat ini terjadi antara Mario Teguh dan Kiswinar yang mengaku anak kandung dari sang motivator tersebut semakin meluas. Dan Deddy Corbuzier akhirnya ikut terseret dalam kisruh keduanya.
Seperti yang dijanjikan pihak kuasa hukum Mario Teguh sebelumnya yang akan segera mensomasi Deddy, hal tersebut pun menjadi kenyataan. Diketahui, Deddy sudah menerima surat somasi tersebut meski dinilainya salah alamat.
Terkait hal tersebut, Deddy Corbuzier pun mengaku tidak akan segan-segan melaporkan pihak Mario Teguh atas tuduhan pencemaran nama baik. Pasalnya, Deddy yang hanya bertindak sebagai pembawa acara mengaku tidak tahu menahu dalam permasalahan antara Mario Teguh dan Kiswinar.
"Saya juga bisa melaporkan merusak nama baik saya loh. Karena saya nggak merasa melakukan apapun dan nama baik saya dibawa-bawa," ujar Deddy Corbuzier di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (19/9/2016).
Lebih lanjut, Deddy menegaskan jika somasi yang sudah dilayangkan pihak Mario Teguh atas dirinya juga sudah merupakan pencemaran nama baik. Deddy menganggap dirinya yang hanya sebagai host acara ikut terseret sehingga dapat berdampak buruk dalam kehidupannya.
"Kalo saya pribadi disomasi berarti nama baik saya dirusak dong. dikejar wartawan, ditanya-tanya, kan kalo anak saya nonton kan kasian," tambahnya.
Meski menyatakan demikian, Deddy tidak ingin terlalu gegabah menyikapi hal tersebut. Dirinya terlebih dahulu ingin melihat perkembangan yang terjadi dalam beberapa hari ke depan. Salah satunya dengan menuruti hak jawab yang diminta pihak Mario Teguh dalam isi surat somasinya tersebut.
"Ya kita lihat perkembangannya seperti apa. Kalo saya dipush terus-terusan ya saya akan gigit balik juga. Kalo masalahnya tidak berkembang ya sudah. Kan disomasi tersebut beliau minta kita wawancara ulang untuk hak bicara, ya kita berikan," tandasnya.
Memang, nama Deddy Corbuzier akhirnya ikut tersangkut dalam permasalahan antara Mario Teguh dan Kiswinar. Pasalnya, pengakuan Kiswinar yang mengungkapkan bukti-bukti terkait Mario Teguh yang tidak menganggapnya sebagai anak kandung pertama kali diungkapkan di depan publik lewat sebuah acara yang dipandu oleh mentalis berkepala plontos tersebut.