Anisa Rahma Rela 'Kuras' Kantong demi Kucing

Altov Johar diperbarui 17 Sep 2016, 03:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Anisa Rahma rela menguras kantongnya, demi kucing peliharannya. Apalagi, empat kucing milik Anisa termasuk ras dengan bulu panjang. Meski begitu, kocek yang dikeluarkan Anisa terbayar dengan polah kucing-kucingnya yang menggemaskan.

"Lumayan agak menguras tapi terbayar sama hiburannya dirumah. Sebulan itu Rp 750 - Rp 1 juta untuk makanan dan perawatannya. Kalau yang kecil masih harus vaksin setiap 3 bulan. Makan, pasir, obat cacing itu rutin dan haris diperhatikan banget," ungkap Anisa, di Pejaten Village, Jakarta Selatan, Jumat (16/9/2016).

Hampir setiap dua Minggu sekali Anisa membawa peliharannya ke pet shop. Di samping itu, Anisa juga memperhatikan betul asupan makanan si kucing. Bagi Annisa, kucing menjadi penawar dikala terserang rasa bosan.

"Kucing aku bulunya panjang banget, jadi butuh perawatan ekstra. Aku bawa ke petshop, rutin 2 minggu sekali untuk grooming, potong kuku, cek kesehatan. Kalau nggak ngapa-ngapain dirumah, pasti carinya kucing, karena menghibur banget," ujarnya.

Nah, Anisa punya nama-nama untuk keempat kucingnya. Sayangnya, dia tidak membawa peliharan itu saat didaulat menjadi juri kontes kucing. "Garfield, Cigo, Zoro sama Cingu," ucap Anisa Rahma.

What's On Fimela