Duet Cemen dan Joe P Project, Humor Baper Siap Tayang 6 Oktober

Puput Puji Lestari diperbarui 30 Agu 2016, 21:42 WIB
Preskon film Humor Baper (Adrian Putra/bintang.com)

Fimela.com, Jakarta Film Humor Baper akan menampilkan akting perdana stand up comedian juara 1 Cemen, Juara 2 Ephy Sekuriti. Film ini juga semakin lengkap dengan aktor lawakan Opie Kumis, Joe Project P, Otis Pamutih dan Damita Argoebie. Ada juga BMX yang Terkenal Dengan nama Cakra yaitu Botay Dan pendukung Fauzi Imam.

Joe P Project dipercaya untuk melengkapi deretan komedian yang diyakini akan mengocok perut penontonnya dengan cerita yang sedikit serius. "Saya melihat ini film komedi yang beda. Semua temen-temen komedian yang baru bisa bersatu main film ini. Ini komedi yang baru yang dirangkai dari berbagai komedi yang sudah ada," ungkap Joe P Project saat dihubungi Minggu (28/8/2016).

Film Humor Baper dijadwalkan rilis pada tanggal 6 Oktober 2016. Tak cuma membuat penonton tertawa, mengocok perut, film ini juga bisa membuat penonton baper. Sutradara Ali Pare memberikan genre komedi yang lengkap. "Kita bikin film yang menggabungin semua komedi, slepstik, sitkom dan satirnya ada," kata sutradara Ali Pare beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Cemen juga mengaku antusias dengan hasil syuting film perdananya. "Karena ini film pertama saya, jadi penasaran bagaimana hasilnya. Semoga tidak mengecewakan penggemar," harapnya.

Meski termasuk komedian senior, namun menurut Joe p Project juga memiliki kebanggaan saat harus berperan dengan para juniornya seperti Cemen danEphy Sekuriti di film Humor Baper. Selain bertukar pikiran, pemilik nama lengkap Juhana Sutisna ini menganggap keterlibatannya dalam film Humor Baper merupakan sebuah pengalaman tersendiri dimana dirinya ikut ambil peran dalam karir komedian baru yang ada di tanah air.

What's On Fimela