Pertama kali mendapatkan tawaran, Raisa sangat antusias menyambutnya. Konser berlansung di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta, Minggu (28/8) berlangsung meriah. Beberapa penyanyi turut meramaikannya. (Galih W. Satria/Bintang.com)
"Sangat tersanjung pada awalnya dihubungin pihak keluarga. Di sini aku merasa diberikan kehormatan menyanyikan lagu-lagu beliau (Chrisye)," kata Raisa di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Jumat (26/8/2016). (Galih W. Satria/Bintang.com)
Meski sebagai pengagum musisi legenda tersebut, ia tidak begitu mengikuti perjalanan kariernya. Saat lagu milik sang legenda sedang hits, ia mengaku masih kecil. (Galih W. Satria/Bintang.com)
"Soalnya waktu Om Chrisye udah merajai industri musik tanah air, aku masih kecil banget. Cuma sedikit lagu-lagu hits beliau yang aku tahu, ada beberapa yang aku belum familiar," ujar pelantun lagu Serba Salah. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Demi penampilannya, ia juga mencari referensi untuk menghafal lagu yang akan dibawakan. Pada penampilannya itu juga disambut meriah oleh para penonton yang hadir. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Pemilik album kedua Heart to Heart itu tampil membawakan dua lagu milik mendiang Chrisye. Ia membawakan lagu yang berjudul Hura-Hura dan Mungkinkah. (Galih W. Satria/Bintang.com)
Raisa saat menjalani latihan sebelum digelarnya konser. Penyanyi 26 tahun saat menjalani latihan di Studio Rossi kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Jum'at (26/8). (Galih W. Satria/Bintang.com)