Selain tengah proses persiapan mendekati hari bahagianya, Sandra Dewi juga masih disibukkan dengan beberapa kegiatannya dalam dunia entertainment. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Iya nih, menjelang hari H tuh sibuk banget. Rezeki mau nikah tuh ada aja ya, orang tau aku lagi persiapan jelang nikah," kata Sandra Dewi ditemui di Hotel Veranda, Jakarta Selatan, Selasa, (23/8/2016). (Nurwahyunan/Bintang.com)
Selain menggelar resepsi pernikahan di Indonesia, artis kelahiran Pangkal Pinang 33 tahun silam itu juga akan menggelar pernikahannya di Jepang. Tapi tidak banyak tamu yang diundang saat di Jepang. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Demi mempermudah segala urusan dalam pernikahannya, pemeran Lila dalam film Quickie Express itu menggunakan dua Wedding Organizing (WO) sekaligus. Untuk WO Jakarta dan WO di Jepang. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Persiapannya udah mateng, soalnya aku pakai Wedding Organizing (WO) jadi ga ngurusin apa-apa. Dua WO dari Jepang dan Indonesia. Tiap weekend mereka presentasiin ke aku," ujar pemeran Indah dalam sinetron Cinta Indah Season. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Acara pemberkatan nikah dan resepsi di Jakarta akan mengundang 800 undangan. Sedangkan untuk acara yang di Jepang, Sandra Dewi dan suami, Harvey Moeis, hanya mengundang sekitar 150 orang. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Pada pemberkatannya nanti, Sandra Dewi masih merahasiakan mengenai tanggalnya. Ia hanya memberi gambaran bahwa pernikahan pada November nanti ada sedikit sentuhan adat Bangka. (Nurwahyunan/Bintang.com)