Fimela.com, Jakarta ketika kamu masih kuliah atau duduk di bangku sekolah, kamu pasti memiliki satu aktivitas yang sangat kamu sukai. Entah itu membaca buku, jalan-jalan, menulis, dan sebagainya. Dari pada disebut hobi, aktivitas itu bahkan lebih cocok disebut dengan passion. Kamu berpikir, hidup bahkan hampa tanpa melakukan hal tersebut.
Tapi sayang, dunia kerja seakan merenggut kebebasanmu untuk berkarya, atau hanya sekadar melakukan hal-hal yang kamu suka. Waktumu setiap hari sudah habis tersedot aktivitas di kantor. Bahkan, meskipun kamu punya waktu di malam hari, kamu sudah merasa lelah karena bekerja seharian. Tapi, biar bagaimana pun, kamu tetap harus melakukan apa yang kamu suka.
1. Karena apa yang kamu suka bukan hanya sekadar suka. Kamu mencintai saat-saat ketika kamu melakukan itu. Orang yang suka sekali dengan melukis bukan hanya mencintai apa yang mereka lukis. Tapi juga bau cat dan perasaan saat mengguratkan kuas pada sebuah kanvas. Mereka benar-benar menikmati hal tersebut.
2. Karena kamu sebenarnya hidup untuk hobi atau passion tersebut. Pekerjaan utamamu sebenarnya bukan pekerjaan utama. Apa yang kamu cintai itulah pekerjaan utama. Karena itu, jangan pernah meninggalkan hobimu.
3. Jangan jadikan alasan tak ada waktu untuk meninggalkan aktivitas yang kamu cintai. Karena kamu sebenarnya bisa untuk melakukan hobi itu. Asal bisa curi-curi waktu. Misalnya, kamu lebih baik selesai kerja tepat waktu dan langsung meluncur ke rumah atau tempat mana pun yang aman dan bisa melakukan hobimu. Misalnya berenang. Kelar kerja, kamu harus langsung cabut berenang.