Jadi Istri Ahmad Dhani, Tak Puaskah Membenci Mulan Jameela?

Komarudin diperbarui 21 Agu 2016, 21:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Sejak menikah dengan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela ternyata tak pernah sepi dari cibiran publik di dunia maya. Beragam komentar ditumpahkan netizen dalam akun media sosial Mulan.  Mereka mengungkapkan pernyataan yang penuh dengan kebencian kepada Mulan.

Mulan seolah diserang dari tujuh penjuru mata angin. Berbagai tudingan yang dialamatkan kepadanya. Netizen menyebut Mulan sebagai 'pelakor' (perebut laki orang) di dunia maya. Oleh karena itu, Mulan mengaku tak aktif menggunakan media sosial Instagram.

 

 

 

"Agak malas juga sih main Instagram. Soalnya scary (mengerikan) banget," ujar Mulan memberikan alaasan, beberapa waktu lalu.

Apa yang disampaikan Mulan memang beralasan. Selama ini komentar-komentar dari haters memang bisa membuat darah seseorang bisa 'mendidih'. Tak terkecuali Mulan.

Berbeda dengan Instagram, Mulan tetap aktif di Twitteer lewat akun @jameelaofficial. Lagi-lagi, cibiran membanjiri akun Twitter-nya. Sekadar contoh, saat ia menulis status pada 5 Januari 2016 lalu.

"Jadikan suamimu kelak sebagai nahkoda, imam dan ladang ibadahmu ya sayang-sayangku..." tulisnya.

Reaksi keras bermunculan dari netizen. Mereka mencemooh Mulan dengan pernyataannya tersebut. Ia seolah menjadi bulan bulanan para netizen. Reaksi juga muncul saat foto hamilnya muncul di dunia maya. Tak puaskah mereka membenci Mulan Jameela?