Fimela.com, Jakarta SCTV akan memutar film-film pemenang kompetisi ISFF 2016. Pemutaran perdana dimulai dari film Titik Aman pada hari Kamis (18/8/2016) pukul 23.30 WIB. Film berdurasi 10 menit ini bertema politik pada era tahun 2018 di Kampung Orange.
Seorang lelaki tiba-tiba menemukan dirinya terikat dalam sebuah mobil, dengan secarik kertas berisi petunjuk yang menuntunnya untuk menemukan kebebasan. Namun benarkah kebebasan yang ia dapatkan? Sementara di kejauhan, satu sosok merekam apa pun yang ia lakukan.
Rupanya itulah cara warga kampung Orange untuk melihat kualitas calon pemimpinnya. Warga Kampung Orange mengetahui cara yang tepat untuk memilih pemimpin yang sesuai. Serendah-rendahnya Titik Aman mereka, mereka selalu "diatas" dan bisa membuat keputusan. Berbeda dengan kita yang selalu "dibawah" berteriak takut akan penindasan penuh alasan.
Saat ini, seolah olah lebih baik mengorbankan 1 nyawa "Pejuang" daripada salah memilih pemimpin. Diproduksi oleh 2Siku Pictures dan Stikom Interstudi, film Titik Aman menemangkan kategori thriller. Meskipun hanya berdurasi 10 menit, namun film Titik Aman sangat menarik. Sepanjang film ketegangan sangat terasa terutama bagamana nasib pejuang yang dikorbankan.
Berikutnya, film yang akan diputar adalah Pemenang Kategori Animasi: Aquiescence oleh @fierrafie. Film ini mengisahkan bagaimana perubahan dunia ini dilihat dari mata sebuah pohon.
Fig, sebuah pohon beringin yang berhasil melewati sejumlah peristiwa buruk, namun ia mesti kehilangan teman dan menghadapi dunia baru yang tak selalu ramah untuknya. Film Aquiescence akan ditayangkan SCTV pada Jumat (19/8/2016) pukul 00.30 WIB. Simak jadwal pemutaran masing-masing pemenang agar tak ketinggalan film terbaik ISFF 2016: Film Hutang is Not Crime 2 (Sabtu, 20/8/2016 pukul 23.00), Joni Sok Jagoan (Minggu, 21/8/2016, pukul 23.00), dan Belahan Jiwa (Senin, 22/8/2016, pukul 23.00).