Fimela.com, Jakarta Setiap musisi punya cara sendiri-sendiri dalam menciptakan lagu. Pun dengan Kunto Aji yang memiliki ritual unik sebelum merangkai kata-kata menjadi nada yang bercerita. Biasanya, Kunto 'bersemedi' di kamar mandi di bawah kucuran air yang keluar dari shower.
"Momen yang paling sering saat mandi, shower gitu. Saya enggak tahu kenapa. Sampai saya sempat mau bikin lagu itu, sehari mandi sampai 3 kali," aku Kunto Aji kepada Bintang.com, beberapa waktu lalu, Rabu (10/8/2016).
Namun tak selamanya cara itu berhasil. Sebab, dia menyadari betul ide membuat lagu tidak dapat dikondisikan. Terutama bagi dirinya pribadi. Demi menghasilkan mood yang baik di album Generation Y, Kunto Aji sampai mengasingkan diri ke suatu kota.
"Menginap dari satu hotel ke hotel lain. Padahal kenyataannya, momen paling indah, muncul ide lagu itu enggak bisa diset. Memang mood dan ilham, susah untuk dikondisikan. Tiba-tiba saja," ujar jebolan Indonesian Idol tersebut.
Karenanya, Kunto tak pernah mematok target dalam menciptakan lagu. Hal itu pula yang menjadi alasan Kunto belum siap menciptakan lagu untuk oran lain. Padahal honor yang akan didapat sangat menggiurkan.
"Belum siap, karena tanggungjawabnya gede. Mereka kan punya harapan ke saya. Kalau cuma kejar duit saya akan ambil semua. Membuat lagu itu kayak bikin anak, enggak se-simple itu. Saya pilih-pilih kira-kira orang yang minta bagaimana. Ngobrol-ngobrol dulu," ucap Kunto Aji.