Bergaya Preman, Aliando Syarief Ribut dengan Adipati Dolken

Henry Hens diperbarui 10 Agu 2016, 17:42 WIB

Fimela.com, Jakarta Selama beberapa pekan terakhir, Aliando Syarief sedang disibukkan oleh kegiatan syuting film terbarunya bertajuk Pertaruhan. Dalam film yang juga dibintangi Adipati Dolken ini, Aliando berperan sebagai anak dari karakter yang diperankan Tio Pakusadewo, yang bernama Amran.

Amran sendiri memiliki tiga saudara laki-laki yaitu Ibra (Adipati Dolken),Elzan (Jefri Nichol) danIcal (Giulio Parengkuan). Sesuai judul filmnya, ketiganya dikisahkan pandai beladiri dan akan terlibat suatu pertaruhan. Beberapa kali tampil di sejumlah sinetron drama, impian Aliando Syarief untuk bermain dalam film action akhirnya terwujud di film Pertaruhan. 

Setelah sempat tampil dengan baju koko dalam video di balik layar, kini Aliando berubah total. Di video behind the scene terbaru Pertaruhan yang dirilis belum lama ini, Ali justru memamerkan kemampuan bela dirinya bak seorang preman.

Dalam video BTS (Behind The Scene) berdurasi 1 menitan itu menampilkan para pemain saat melakoni adegan perkelahian. Bahkan dalam sebuah adegan Aliando dan Adipati Dolken terlihat sedang berkelahi. Selain kedunya, karakter wanita yang diperankan oleh aktris Widika Sidmore juga beradegan fight di ring tinju. 

Proses syuting dari film Pertaruhan telah dimulai sejak bulan lalu. Pada syuting hari pertamanya, Fauzi Badilla berkesempatan hadir di antara pemain dan kru. Belum diketahui seperti apa keterlibatan Fauzi, apakah ikut main atau hanya di balik layar saja. Begitu juga denganmodel cantik Widika Sidmore yang terpilih untuk menemani akting para aktor tampan tersebut.

Sayangnya, hingga saat ini, sinopsis dari film Pertaruhan belum dirilis resmi oleh pihak rumah produksi. Film yang disutradarai oleh Adianto Sumardjono dan ditulis oleh Upi tersebut ditargetkan rilis tahun 2016. Pertaruhan sendiri bakal menjadi film ketiga dari Aliando Syarief.

 

What's On Fimela