Desa Cantik nan Unik Ini Jadi Kejutan Lain Italia untuk Dunia

Asnida Riani diperbarui 10 Agu 2016, 13:28 WIB

Fimela.com, Jakarta Berada di lembah dengan rangkulan posesif dari gunung nan megah, Sant'Agata de Goti menawarkan eksotisme Italia dalam paras berbeda. Memang tak kehilangan ke-Italia-an sepenuhnya dengan kota tua dan tata letak teritori unik, namun sensasi lokal di sini tetap lain. Sebagaimana diwartakan Brightside.me, desa ini kaya akan sejarah dengan balutan wajah mengagumkan.

Berjalan di sekitar desa mungkin akan membuatmu merasa masuk ke dalam satu satu scene film. Berlokasi di Campania, yakni wilayah di antara Naples dan Beneverto, kawasan ini dipercaya mulai dijamah manusia di abad ke-6. Sejak saat itu, ritme kehidupan dengan ritme sedemikian rupa pun bergulir hingga kini.

Berbicara tentang Sant’Agata de Goti, tak afdol rasanya kalau tak menyinggung soal bukit besar yang dikatakan sebagai rerentuhan piramida kuno. Tak heran kalau banyak ilmuwan yang datang ke sini. Dengan jalan-jalan sempit dan genting bangunan berwarna seragam, mari terpukau cantiknya Sant'Agata de Goti lewat sejumlah potret.