Fimela.com, Jakarta Soulvibe belum mati. Mungkin kalimat itulah yang ingin diungkapkan Bayu Adi (vokal), Ramadhan Handy (bass), dan Caesar Rizal (drum). Bertahun-tahun dianggap vakum, mereka akhirnya meluncurkan album baru yang bertajuk Bersinar.
Tembang yang terdiri dari 11 lagu ini sedianya telah dilempar ke pasaran pada 13 Februari 2016 lalu dalam format CD dan digital. Masih dengan konsep yang sama, mereka menguung nuansa musik late 80's dan early 90's.
Saat datang ke kantor Bintang.com pada Jumat (6/8/2016), personil Soulvibe bahwa hingga saat ini mereka masih sibuk mempromosikan album baru mereka. Selain itu, dalam waktu dekat mereka juga akan meluncurkan album kompilasi.
"Kalau sekarang sibuk promo single terbaru, sekalian album juga, masih manggung juga. Lalu yang terbaru juga lagi rekaman single untuk kompilasi. Jadi kita ada kompilasi, kemungkinan sekitar September akan satu kompilasi yang diluncurkan. Soulvibe salah satu dari 10 artis yang berkolaborasi," ungkap Handy.
Tak tanggung-tanggung, sejumlah artis ternama terlibat dalam penggarapan album ini. Beberapa di antaranya adalah Isyana Sarasvati dan Fatin Shidqia Lubis. 'Ada 10 artis, dan Soulvibe masuk di dalamnya. Mereka antara lain Isyana, GAC, Fatin, The Overtunes, Tasya Kamila, Karina Salim, dan lain-lain," lanjut Handy.
Ditanya soal aktivitas Soulvibe selama empat tahun terakhir, mereka menolak dikatakan vakum. Pasalnya, beberapa tahun terakhir mereka tetap menjalani berbagai aktivitas, terutama penampilan off-air. "Ga vakum kok, kita ga pernah vakum," ungkap Caesar.