Fimela.com, Jakarta Keseriusan aktris peran Happy Salma dalam menggeluti dunia seni teater tampaknya semakin terbukti. Yang terbaru, dirinya sedang terlibat dalam teater bertajuk Bunga Penutup Abad yang diadaptasi dari novel karya Pramoedya Ananta Toer dalam teater Bunga Penutup Abad. Happy Salma juga melibatkan beberapa aktor kenamaan seperti Lukman Sardi, Reza Rahadian, dan Chelsea Islan untuk turut berperan.
"Saat Reza mau turun ke panggung (Teater), saya nangis. Karena teater itu kan solidaritas, kebersamaan yang memakan waktu. Sama dengan Chelsea, disela-sela waktu mereka yang sibuk mereka mau ada di sini itu saya berasa (ekspresi haru)," tutur Happy Salma saat konferensi pers Teater Bunga Penutup Abad di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (4/8/2016).
Sementara itu, sang sutradara Wawan Sofwan menuturkan profesionalitas yang ditunjukan Reza Rahadian, Lukman Sardi, dan Chelsea Islan yang notabenenya merupakan aktor kelas satu di dunia perfilman tanah air. Pasalnya, treatment yang diterapkan oleh Wawan agak sedikit berbeda dari produksi film yang biasa dilakukan para aktor tersebut.
Ini (teater) tantangannya luar biasa, dan itu semua harus dibicarakan. Walaupun ngajak bintang film, saya tetap memperlakukannya seperti pemain teater. Saya bilang ke Chelsea kalau kita main dua jam, jadi harus mampu lari 2 jam juga. Saya harus memperkenalkan metode teater. Alhamdulillah mereka mau mengikuti sistem yang saya terapkan dalam produksi ini," ungkap Wawan Sofwan dalam kesempatan yang sama.
Pergelaran teater Bunga Penutup Abad sendiri akan digelar di Gedung Kesenian Jakarta pada 25, 26, dan 27 Agustus 2016 mendatang. Waktu tersebut sempat mengalami sedikit perubahan dari rencana awalnya yang hanya digelar dua hari pada 25 dan 26 Agustus 2016. Penambahan satu hari pergelaran itu sendiri lantaran antusiasme masyarakat yang tinggi untuk menyaksikan kebolehan Reza Rahadian dan Chelsea Islan di dunia teater.
"Karena saya 'diteror' orang banyak, setelah saya memohon, kalau sampai ditambah hari gimana ya? Akhirnya saya akan mengumumkan nambah satu hari lagi, tanggal 27," papar Happy Salma dengan raut wajah bangga.
Teater Bunga Penutup Abad sendiri menggabungkan cerita dari dua buah novel karya Pramoedya Ananta Toer yang berjudul Bumi Manusia dan Anak Semua Bangsa. Secara garis besar, pementasan tersebut berkisah mengenai kehidupan Nyai Ontosoroh (Happy Salma) dan Minke (Reza Rahadian selepas kepergian Annelies (Chelsea Islan) ke Belanda. Kekhawatiran Nyai Ontosoroh terhadap putrinya membuat Nyai Ontosoroh mengutus seorang pegawainya bernama Panji Darman.