Marcellino Lefrandt Mantap Berpisah dari Dewi Rezer

Altov Johar diperbarui 05 Agu 2016, 21:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Rumah tangga Marcellino Lefrandt dan Dewi Rezer telah resmi berakhir, setelah Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan memutuskan perkara gugatan cerai yang dilayangkan Dewi. Seperti diketahui, ketidakcocokan disebut-sebut sebagai pemicu gonjang-ganjing rumah tangga mereka.

Melalui kuasa hukumnya, Rosita Radjah, Marcellino Lefrandt mengaku siap dengan keputusan ini. "Sudah mantep lah. Kalau cewek kemana tahu ya, gimana anda sebagai cowok," kata Rosita Radjah, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (4/8/2016).

Sebagaimana keputusan Majelis Hakim, untuk hak asuh anak jatuh kepada pihak Marcell selaku tergugat. Namun, sebagai ibu Dewi diberi keleluasaan untuk bertemu buah hatinya.

"Kalau dewi mau silahkan saja, nggak ada larangan. Hak asuh pure di Marcell, nggak ada kesepakatan kesepakatan apa-apa. Selama ini marcell yang asuh kedua anaknya," kata Rosita.

Sepengetahuan Rosita, sejauh ini belum ada kesepakatan antara kliennya dan Dewi perihal anak. "Nggak ada sih pembahasan itu, kan Dewi yang minta cerai dan hak asuh. Kalau dia banding lucu juga, kan dia yang minta cerai," pungkasnya.

Dalam sidang, terpantau hanya Dewi Rezer yang menghadiri untuk mendengar langsung keputusan Majelis Hakim. Sedangkan Marcellino Lefrandt hanya diwakili oleh kuasa hukumnya, Rosita Radjah.

What's On Fimela