Tentu saja, cuaca di kota Tokyo, Jepang sangat dingin dan bertolak belakang dengan iklim di Indonesia. Bahkan suhu nya saja bisa mencapai 4 derajat. (Andy Masela/Bintang.com)
Menurut Dion, adegan mandi hujan saat temperatur 4 derajat celsius itu merupakan yang paling berat dilakukan olehnya. Ia mengaku kaget dengan suhu dingin di Jepang, karena ia masih terbawa kebiasaan iklim di Indonesia. (Andy Masela/Bintang.com)
"Kesulitan adegan dari semua adegan adalah ketika scene yang hujan-hujanan, dingin setengah mati, 4 derajat. Ditambah hujan buatan," kata Dion Wiyoko. (Andy Masela/Bintang.com)
Dion Wiyoko sangat berjuang ketika melakoni adegan demi adegan di film Winter In Tokyo. Hal tersebut dilakukannya untuk mendapatkan scene yang dituntutkan kepadanya. (Andy Masela/Bintang.com)
"Karena saat itu dialognya yang cukup panjang. Bibir jadi kaku, ngomong susah. Pengalaman yang luar biasa, tapi dinikmati aja," tutur Dion Wiyoko. (Andy Masela/Bintang.com)
Film ini rencana akan ditayangkan di bioskop pada 11 Agustus mendatang. (Andy Masela/Bintang.com)