Fimela.com, Jakarta Kebersamaan para personil Lyla sudah mencapai 10 tahun. Selama itu pula banyak suka dan duka yang mereka lewati bersama. Tentu saja bukan hal mudah untuk menjaga agar kekompakan mereka tidak berkurang.
Salah satu cara yang kerap dilakukan Naga dan teman-temannya untuk tetap kompak yakni selalu ada waktu untuk mereka bersama-sama menghabiskan hari secara unik. Tidak bisa dipungkiri bahwa komunikasi memegang peran penting dalam kebersamaan mereka.
"Komunikasi sih ya ngobrol gak cuma kerjaan. Nongkrong, nonton film, jalan-jalan barengan juga biar komunikasinya gak soal musik aja. Kemarin kita bareng-bareng ke Taman Safari, ya kayak gitu," kata Fare, gitaris Lyla.
Selain itu, di usianya yang telah memasuki 10 tahun, Naga dkk juga kerap mendengarkan ide dari semua personil. Meski awalnya sulit, seiring waktu mereka saling mengenal karakter masing-masing.
"Justru lebih terbiasa debat dalam mengasihkan ide, kita diskusi. Di awal-awal memang belum kenal karakter masing-masing. Sekarang sih udah paham satu sama lain," tandas Naga.
Lyla, 10 tahun bermusik juga akan siap menggelar konser bertajuk 'Decadance'. Konser dengan tema akustik serta dance dari para personilnya tersebut akan digelar pada 13 Agustus 2016 mendatang.