Sukses Jadi Solois, Ini Impian Tertunda Yuni Shara

Anto Karibo diperbarui 27 Jul 2016, 05:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Ada keinginan yang belum kesampaian dari seorang Yuni Shara sampai detik ini. Sebagai penyanyi, ia merasa memiliki utang pribadi untuk menelurkan musik keroncong yang merupakan salah satu musik khas Indonesia.

Ia bercerita, dahulu ketika mengawali karier di dunia tarik suara, Yuni pernah ditawari untuk merekam lagu keroncong. Dengan lagu keroncong, ia berhasil menyabet juara Festival Bintang Radio dan Televisi pada tahun 1989.

"Saya pingin nyanyi keroncong karena saya pernah ditawarin rekaman karena dulu saya juara Bintang Radio dan Televisi. Saya belum punya. Tapi saya berkeinginan," tutur Yuni Shara di acara Glow Skin Fant4stic Anniversary, Resto Kampung Bangka, Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Senin (25/7).

Sebagai penyanyi, Yuni Shara sudah banyak menggelontorkan belasan album studio, ditambah dengan beberapa mini album dan juga single. Namun, ia masih belum puas ketika keinginannya untuk membuat album keroncong belum terlaksana.

"Saya masih punya utang. Saya pingin bikin album keroncong dan belum saya kerjain. Dan itu menjadi satu keinginan. Ada mau join tapi saya mau bilang takut nggak jadi. Setiap orang punya target dan cita-cita. Nah, saya salah satunya bikin album keroncong," imbuhnya.

Wanita 44 tahun ini berharap keinginannya bisa terkabul. Pasalnya, keseriusan Yuni untuk memiliki album keroncong sudah sangat maksimal. Namun kembali lagi, ia tak mau memaksa keadaan jika penggarapan album impiannya itu harus lama.

"Misalnya proyek ini berjalan bagus. Serius kearah sana. Ya saya ngerjain kerjaan lah. Saya kalau ada kerjaan lain saya kerjakan, kalau saya mau kenapa tidak. Tapi album keroncong adalah impian dan keinginan," tukas Yuni Shara.