Alasan NOAH Pilih Lagu Koes Plus Jadi Single Kedua

Altov Johar diperbarui 20 Jul 2016, 19:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Setelah Sajadah Panjang, grup band NOAH kembali membuat video klip untuk salah satu lagu dari album terbarunya, Sings Legends. Pilihan mereka pun jatuh pada single Andaikan Kau Datang. Alasannya, dari data yang didapat, lagu itu mendapat respon tinggi dari masyarakat.

"Jadi kita demokrasi banget. Kenapa pilih lagu ini, karena menurut survei dan data yang kita terima dari radio dan penjualan, single ini yang lebih banyak mendapat respon," kata Ariel, vokalis NOAH, di Studio PFN, kawasan Otista, Jakarta Timur, Selasa (19/7/2016) malam.

Menurut Ariel, video klip punya peran penting untuk sebuah lagu. Apalagi di era 80 atau 90-an, dimana video klip menjadi barometer kesuksesan grup band. Meski nyatanya, zaman sudah berubah, dan semakin mudah menggarap klip.

"Impactnya gede banget. Tahun 80-90an, lagu kalau enggak ada video klipnya itu enggak afdol. Mungkin sekarang berbeda, Cuma saya bilang video klip itu tetap dibutuhkan. Video klip tetap berperan penting," ucap Ariel.

Sedangkan untuk konsep video klip Andai Kau Datang, NOAH lebih mempercayakan sepenuhnya kepada sang sutradara. Diakui Ariel, sikap demikian berbanding terbalik dengan awal-awal berkiprah di industri musik. Dulu, mereka selalu ikut campur dalam menentukan cerita setiap penggarapan video klip.

"Dulu sering istilahnya kita ikut campur sama cerita. Tapi sekarang kita berusaha menyerahkan sepenuhnya ke sutradara. Karena mereka yang lebih tahu soal arti lagu, biar bervariasi. Kalau dibutuhkan, baru kita kasih masukkan," ujar Ariel NOAH.