Atiqah mengaku tidak menyiapkan secara khusus menyambut Hari Raya Labaran. Termasuk busana seragam bersama suaminya. Yang dinantikan adalah masakan mamanya yang ada hanya saat lebaran. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Perempuan kelahiran Jakarta, 34 tahun silam itu menjadikan momen lebaran silaturahmi dan memperbaiki diri agar menjadi orang yang lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Enggak ada persiapan, biasa aja. Kita enggak pakai seragam-seragam. Tahun ini yang penting hatinya aja yang bersih dan saling maaf-maafan," ungkap Atiqah Hasiholan di bilangan Senayan, jakarta, Jumat (1/7/2016). (Nurwahyunan/Bintang.com)
Sesuai dengan tradisi keluarganya, setelah menjalani salat ID bareng keluarga, lantas ia menjalani prosesi sungkeman, saling memaafkan antar keluarga. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Kalau tradisi kita diusahakan salat Ied di satu tempat yang sama. Kita mulai dengan salat eid sama-sama, salam-salaman, maaf-maafan, sungkem sama orang tua," tuturnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Sebagai menu favorit saat lebaran, putri Ratna Sarumpaet ini sangat mengidolakan masakan mamanya yang telah memiliki resep turun temurun yang dipelihara hingga sekarang. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Ibuku selalu bikin semur kambing, dia doang yang bisa bikin, itu resep dari nenek aku keturunan arab-betawi. Rasanya enak banget, dan adanya pada saat lebaran aja," ujar Atiqah Hasiholan. (Nurwahyunan/Bintang.com)