Anak Sulung Natasha Rizki - Desta Cemburu dengan Calon Adiknya

Altov Johar diperbarui 23 Jun 2016, 10:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Natasha Rizki memaklumi sikap anaknya, Megumi Arrawda Sachi, yang kerap rewel mengetahui akan memiliki seorang adik. Megumi seolah tidak rela berbagi kasih sayang orangtua kepada adiknya, yang diprediksi akan lahir dalam waktu dekat ini. Karena sikap itu Natasha mengaku kerap bertengkar.

"Sekarang Megumi lagi rewel banget sama aku, karena dia tahu mau punya adik. Bisa berantem setiap hari sama Megumi. Suami sih nggak tahu gimana keadaan di rumah karena kerja," ujar Natasha Rizki, di Hotel Veranda, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (20/6/2016).

Natasha dan suaminya, Desta, belum dapat memprediksi sikap Megumi ketika adiknya lahir. Namun, mereka berusaha memberi pengertian kepada Megumi agar sayang kepada sang adik. "Dia tahu kadang ikut ngelus perut ibunya," ucap Desta.

"Kita belum bisa melihat setelah adiknya lahir, Megumi bakal seperti apa. Calon adiknya kan cewek, aku merasa dia ada rasa iri. Dia kan dekat banget sama bapaknya, nanti pasti bakal kejadian dia rewel dan iri," timpa Natasha.

Sebagai orangtua, Natasha akan memberi pengertian kepada Megumi yang bakal menjadi kakak. Apalagi Natasha termasuk ibu yang cukup dalam mendidik anak. "Untungnya Desta ikut sama aku. Dalam berumah tangga harus satu suara dalam mendidik anak," tandas Natasha Rizki.