Julia Perez Sakit, Luna Maya Baru Tahu dari Ayu Ting Ting

Altov Johar diperbarui 19 Jun 2016, 04:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Luna Maya terkejut mendengar kabar Julia Perez kembali dilarikan ke rumah sakit. Pasalnya, Luna baru kembali dari Los Angeles untuk menjalani syuting film layar lebar. Luna mengaku baru tahu kabar itu dari Ayu Ting Ting, sesaat sebelum photoshoot koleksi clothing terbarunya.

"Aku kan baru sampai. Aku sempat dengar sih, baru tahu dari Ayu. Katanya cuma kemoterapi," ungkap Luna Maya, di sela-sela pemotretan di Studio 47, Bangka, Jakarta Selatan, Sabtu (18/6/2016).

Julia Perez memang sempat mengunggah foto pertamanya saat dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta. Di foto itu, foto Jupe terlihat pucat dan tertanam selang infus di lengannya. Meski begitu, dia tetap berusaha tersenyum.

Luna belum dapat memastikan kapan akan menengok langsung kondisi terbaru Julia. Ditambah lagi, dia masih sibuk dengan persiapan koleksi terbaru clothing line yang bakal diluncurkan setelah Lebaran.

"Insya Allah, aku juga baru tahunya hari ini. Jadi belum sempat menjenguk Julia Perez. Ingin sih, palingan hari ini kalau enggak besok," ucap Luna Maya