Dunia Mengenang Korban Penembakan Massal di kelab Gay di Orlando

Asnida Riani diperbarui 13 Jun 2016, 11:53 WIB

Fimela.com, Jakarta Setidaknya 50 orang terpaksa meregang nyawa pada tragedi berdarah penembakan massal di salah satu kelab gay di Orlando, Florida, Amerika Serikat, Minggu (12/6) dini hari. Sementara, 53 lainnya terluka akibat penyerangan yang diduga mengenakan senjata api tipe AR-15 tersebut.

Sebagaimana diwartakan New York Times, peristiwa yang menjadikan Omar Mir Seddique Mateen sebagai tersangka ini merupakan penembakan massal terburuk di sepanjang sejarah Amerika. Tak heran kalau sejumlah warga Amerika Serikat dan dunia berkumpul untuk mengenang para korban.

Bertempat di sejumlah negara bagian di negara Adidaya tersebut, warga berbondong-bondong menuju satu tempat demi upaya memberikan penghormatan terakhir pada para korban penembakan massal di Orlando. Berikut sejumlah potret suasana menyentuh yang berhasil diabadikan.

New York

Anchorage, Alaska

Washington D.C.

Santiago, Chile

Atlanta

Pantai Miami, Florida

Guadalajara, Mexico

Toronto

Paris